Bitung. Komnas HAM RI bersama International NGO Forum on Indonesian Development (INFID), dan Kantor Staf Presiden (KSP), tahun ini kembali menggelar Festival HAM.
Tahun ini berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Bitung sebagai
tuan rumah yang berlangsung pada 29-31 Juli 2024 di Kota Bitung, Sulawesi
Utara. Tema pelaksanaan Festival HAM Tahun 2024 mengangkat tema yang sangat
relevan dengan kondisi Indonesia hari ini yaitu “Memajukan Demokrasi, Pemenuhan
HAM, Dan Penguatan Partisipasi Masyarakat Dari Daerah Hingga Nasional”.
Festival HAM yang juga merupakan ruang
untuk berbagi inspirasi, pengalaman dan pembelajaran bersama tentang konsep
Kabupaten/Kota berbasis HAM antar pemerintah daerah dan masyarakat sipil
sebagai bentuk pemajuan, perlindungan dan pemenuhan HAM ini diawali dengan
pelaksanaan Konferensi Pers.
“Sebelas tahun
pelaksanaan Festvial HAM, 11 tahun, itu baru 11 kabupaten kota yang baru kita
kunjungi untuk menyelenggarakan kegiatan Festival HAM, sementara ada ratusan
kabupaten kota di republik Indonesia. Artinya, tidak mungkin kita bisa
mengarusutamakan HAM kalau ini hanya dilakukan oleh salah satu pemangku
kepentingan. Misalnya, hanya oleh Komnas HAM, hanya oleh INFID, hanya oleh KSP,
apalagi hanya oleh pemerintah kota Bitung,” ujar Ketua Komnas HAM RI Atnike
Nova Sigiro pada Konferensi Pers Pembukaan Festival HAM 2024 di Bitung (Senin,
29 Juli 2024).
Atnike menekankan bahwa Festival HAM merupakan
platform kolaborasi dari berbagai pihak serta sarana untuk meningkatkan
kualitas tata kelola pemerintahan dan partisipasi masyarakat.
“Kami sangat
yakin bahwa Komnas HAM, melalui penyelenggaraan tahun 2024 ini, Kota Bitung
akan menjadi inspirasi bagi kota/kabupaten lain dan dapat menjadikan platform
ini sebagai sarana untuk terus meningkatkan kualitas tata kelola pelayanan
pemerintahan dan partisipasi masyarakat”, tegas Atnike.
Festival HAM
2024 akan diselenggarakan secara daring dan luring selama tiga hari, Festival
HAM akan diselenggarakan dengan dua diskusi pleno, tujuh diskusi paralel,
kunjungan ke tempat-tempat penting terkait HAM, deklarasi Festival HAM tahun
2024, pertunjukan seni rakyat, hingga pameran UMKM dan kuliner lokal.
Adapun nara sumber lain dalam kegiatan adalah Ketua Dewan Pengurus INFID Khairani Arifin,
Deputi V Bidang Politik, Hukum, Pertahanan, Keamanan, dan HAM Kantor Staf
Presiden Rumadi Ahmad, serta Wali Kota
Bitung Maurits Mantiri (SP).
Short link