Kabar Latuharhary

Ketua Komnas HAM RI Dorong Kesadaran dan Pemahaman Pemuda Akan HAM

Latuharhary – Generasi muda memegang peranan penting bagi bangsa Indonesia. Jika dilihat dari beragam kajian demografis, generasi muda Indonesia termasuk dalam kelompok usia produktif. Artinya, mereka merupakan peluang bagi kemakmuran bangsa Indonesia saat ini dan di masa depan. Kondisi ini mestinya dimanfaatkan pemerintah untuk merancang berbagai program, kebijakan, dan kerangka kerja yang komprehensif untuk para kaum muda. Namun disisi lain, kaum muda di Indonesia juga menghadapi permasalahan kompleks. 


Ketua Komnas HAM RI Ahmad Taufan Damanik menyampaikan pandangannya mengenai “Protection and Promotion of Youth Rights in Indonesia” dalam Forum Internasional "Samarkand Human Rights Web-Forum on Youth 2020: Global Solidarity, Sustainable Development and Human Rights" yang diselenggarakan secara daring oleh OHCHR, UNDP, ODIHR, dan National Center of the Republic of Uzbekistan for Human Rights (Selasa, 21/8/2020).

Sebagai ujung tombak pembangunan, Taufan melihat masih rendahnya partisipasi kaum muda dalam proses perencanaan, implementasi, monitoring dan evaluasi kebijakan strategis Pemerintah. Ia juga mencermati rendah tingkat kesadaran dan pemahaman para pemuda Indonesia akan hak asasi manusia.


 “Banyak anak muda di Indonesia belum menyadari hak-hak dasar maupun peluang yang dimilikinya sebagai warga Negara. Salah satunya dalam hal partisipasi politik. Mereka cenderung skeptis akan pentingnya peran dan suara mereka dalam politik dan hal-hal yang menyangkut pemerintahan” ujar Taufan.

Untuk itu, Taufan berharap pentingnya penyebarluasan wawasan dan pendidikan hak asasi manusia bagi para pemuda. “Penting untuk meningkatkan kesadaran dan memberikan informasi untuk membangun pengetahuan yang lebih luas di kalangan kaum muda mengenai peran mereka akan hak asasi manusia,” ungkapnya.

Taufan menjelaskan Komnas HAM secara reguler mengundang pemuda untuk berpartisipasi dalam perlindungan dan pemajuan HAM, salah satunya dengan melibatkan pemuda dalam Festival HAM dan aktivitas penyebarluasan wawasan HAM lainnya diantaranya bekerja sama dengan musisi, organisasi sipil kemasyarakatan, dan organisasi kepemudaan dalam rangka memperkuat Festival HAM kepada para pemuda agar mereka memiliki pemahaman yang lebih baik tentang HAM dan sekitarnya (AAP).

Short link