Jember – Tarian Bajol Ijo yang menandai pembukaan Festival HAM 2019 sukses mencatatkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI), bertempat di di alun-alun kota Jember pada selasa (19/11/2019).
Rangkaian Festival HAM yang berlangsung sejak 19 s.d. 21 November 2019, menyuguhkan sajian apik di setiap sesinya. Tak luput menjadi perhatian, Tarian Bajul ijo yang diikuti oleh 5.273 anak-anak TK dan PAUD se Kabupaten Jember pada acara pembukaan festival. Tarian kolosal ini digelar di alun-alun kota Jember.
Tarian Bajul Ijo sebagai pembuka Festival HAM sukses mencuri perhatian masyarakat yang hadir. Bagaimana tidak, tarian bukan hanya diikuti oleh 5.273 anak-anak TK dan PAUD yang hadir, namun juga orangtua mereka dan 1000 guru yang menjadi pendamping mereka.
Usai tarian kolosal Bajul Ijo rampung, Bupati Jember menyampaikan sambutannya yang antara lain mengemukakan kebanggaannya atas terpilihnya Jember sebagai tuan rumah Festival HAM 2019. "Saya bangga Kabupaten Jember menjadi tuan rumah kegiatan Festival HAM tahun 2019 dan berharap bisa mewujudkan pembangunan daerah bebasis HAM dan berkeadilan sosial melalui pendekatan budaya sesuai tema festival tahun ini," ungkap Faida.
Perlu diketahui, Tarian Bajul Ijo menceritakan tentang keceriaan dan kegembiraan anak-anak. Lagu Bajul Ijo membawa pesan agar anak-anak tidak nakal dan harus selalu rajin belajar, agar tidak seperti Bajul Ijo yang selalu bermalas-malasan setelah makan.(Feri/ENS)
Short link